5 Tempat Safari Gajah yang Bisa Kamu Kunjungi
Trippers.id – Meski bertubuh besar, gajah adalah binatang ramah yang mudah berbaur dengan manusia. Maka tak heran keberadaannya sering membuat kita takjub dan ingin mendekatinya. Jika melihat gajah di kebun binatang kurang memuaskan, berarti kamu harus bersafari ke sepuluh tempat di dunia ini. Melansir dari Wanderlust, inilah 5 tempat terbaik untuk melihat kawanan gajah di dunia!
1. Taman Nasional Chobe, Botswana
Taman Nasional Chobe yang berada di Botswana diperkirakan menjadi rumah bagi 120.000 – 130.000 ekor gajah. Musim kemarau, yakni Juni – November adalah waktu terbaik untuk melihat kawanan gajah di taman seluas 11.700 km² tersebut. Jerapah, macan tutul, anjing liar dan singa sekali pun adalah hal lumrah kamu temukan di sini.
2. Elephant Nature Park, Thailand
Terletak di Provinsi Chiang Mai, Thailand, Elephant Nature Park adalah lokasi penyelamatan gajah dari perbudakan oleh manusia. Puluhan gajah telah diselamatkan dan berhasil direhabilitasi ke tempat yang kini menjadi daya tarik wisatawan ini. Di samping sekadar melihat, berkunjung ke sini juga kamu artinya sudah ikut berkontribusi dalam menjaga kelestarian binatang belalai ini.
3. Suaka Margasatwa Nkhotakota, Malawi
Nkhotakota, cagar alam tertua di Malawi ini sempat mengalami krisis akibat pemburuan liar. Berhasil dibenahi selama dua tahun, akhirnya tahun 2017 berkat dipindahkannya 500 gajah dan 2.000 hewan lain dari cagar alam berbeda, kini cagar alam Nkhotakota kembali ramai dan menjadi salah satu destinasi terbaik untuk melihat kawanan gajah.
4. Pusat Konservasi Gajah Sayaboury, Laos
Selain Thailand, bagian negara Asia lainnya yang menjadi salah satu destinasi terbaik melihat gajah adalah, Laos. Lebih tepatnya di Sayaboury Elephant Conservation Centre. Dulu dikenal sebagai ‘land of a million elephants’, kini Laos hanya memiliki sekitar 400 gajah di alam liar. Sementara sekitar 400 ekor lainnya hidup di penangkaran.
5. Taman Nasional Hwange, Zimbabwe
Tidak seperti di tempat lain, kawanan gajah di taman nasional Hwange hingga kini masih terpantau stabil. Ada sekitar 45.000 ekor gajah di taman ini dan diperkirakan terus bertambah.
Musim kemarau, yakni Juli – Oktober menjadi waktu terbaik untuk melihat binatang eksotis tersebut. Terlebih, banyak menyuguhkan destinasi indah lainnya di dekat taman satu ini, seperti Air Terjun Victoria.