LatestTRIPFOOD

5 Makanan Khas Kuwait

Trippers – Sempat mengalami jatuh bangun akibat perselisihannya dengan Irak pada tahun 90an, kini Kuwait bangkit dan menjadi negara terpandang akan minyak bumi. Jika kamu memiliki kesempatan mengunjungi negara beribukota di Kuwait tersebut, jangan hanya melihat panorama alam dan bangunan megahnya saja, cicipi juga seluruh hidangan khasnya yang menggugah selera.

Jika kamu berkesempatan ke sana, ini nih lima hidangan autentik Kuwait yang bisa kamu coba!

1. Machboos Laham

Foto : www.pinterest.com

Dalam hal nasi, sama halnya dengan negara bagian Timur Tengah lainnya yang memadukan antara nasi, daging atau ayam dengan rempah-rempah yang kuat. Namun, penyebutan nasi khas tersebut jika di Kuwait adalah Machboos Laham.

Selain Machboos Laham, Kuwait juga memiliki hidangan nasi lainnya yang cukup populer, yakni Quozi dan Maglooba.

2. Khubz

Foto : www.pinterest.com

Roti pita yang diolah dengan cara dipanggang ini memang ikonik dengan hampir semua negara Timur Tengah, termasuk Kuwait. Biasanya di Kuwait, Khubz dihidangkan dengan saus ikan mahyawa.

Ada pula yang membuat Khubz dengan isian berupa terong goreng. Tertarik mencoba?

3. Harees

Foto : www.tasteatlas.com

Harees, hidangan yang sangat ikonik satu ini pun wajib kamu coba saat berkunjung ke Kuwait. Yakni, bubur yang terbuat dari gandum dengan daging dimasak hingga benar-benar halus.

Gula kayu manis biasanya ditambahkan di atasnya saat dihidangkan sebagai penghias.

4. Gers Ogaily

Foto : ayearcookingtheworld.com

Dessert berupa bolu khas Kuwait ini diberi nama Gers Ogaily, yakni bolu dengan aroma yang sangat kuat karena perpaduan antara air mawar, kapulaga, kunyit, dan biji wijen panggang. Teksturnya yang lembut dan ringan ini sangat cocok dihidangkan setelah selesai makan.

5. Muttabaq Samak

Foto : www.pinterest.fr

Jika Machboos Laham ibarat nasi biryani atau nasi mandhi, lain hal dengan Mutabbaq Samak. Merupakan nasi dan rempah-rempah yang dimasak dengan ikan sebagai pendampingnya.

Meskipun pengolahan nasi dengan ikan cukup populer hampir di semua negara yang berdekatan dengan Teluk Persia, versi Kuwait sendiri memiliki ciri khas menggunakan ikan zubaidi alias bawal.

Gimana, kamu mau mencoba olahan autentik negara Kuwait yang mana dulu, nih? Yang pastinya kelima hidangan di atas, semuanya enak dan bakal bikin kamu ketagihan.

Tinggalkan Balasan