Keseruan Snorkeling di Gili Ketapang Pantai Utara Probolinggo
Gili Ketapang merupakan pulau mungil yang terletak di Selat Madura. Tepatnya 8 km di lepas Pantai Utara Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Secara administratif, pulau ini termasuk wilayah Kecamatan Sumberasih. Gili Ketapang mempunyai pasir putih yang begitu lembut, anginnya semilir menyejukan hati. Pantainya memiliki ombak yang tenang sehingga menggoda untuk bermain air. Di sini, traveler juga bisa menelusuri keindahan bawah laut Gili Ketapang yang begitu mempesona.
Untuk menuju ke sana, traveler menggunakan perahu motor dari Pelabuhan Tanjung Tembaga di Probolinggo yang bisa memuat hingga 15 orang. Dari pelabuhan, butuh waktu sekitar 30 menit guna menyeberang menuju Gili Ketapang. Harap dicatat, perahu motor ini hanya berangkat pada pagi hari.
Jika tidak mau repot ke sana, traveler bisa menggunakan jasa agensi wisata. Cukup merogoh kocek mulai dari Rp 90.000 hingga Rp 150.000 per orang. Bermacam fasilitas ditawarkan, dari sewa kapal pulang dan pergi menuju Gili Ketapang, makan siang, peralatan snorkeling, dokumentasi underwater, asuransi, guide hingga paket dokumentasi dengan drone.
Selain paket liburan menggunakan agensi, traveler yang backpacker juga bisa menggunakan paket snorkeling di tempat. Paketnya mulai dari snokeling murah, snorkeling vip dan paket snorkling Banana Boat. Selain itu ada juga paket camping dengan menginap di tenda atau homestay di sekitar lokasi.
Beberapa ragam paket ini yang membedakan adalah fasilitas seperti jumlah spot yang akan di eksplor. Di pulau ini memang mempunya banyak macam spot yang menarik dan masing-masing mempunyai keunikan tersendiri.
Saat snorkeling, traveler bisa melihat alam bawah laut yang eksotik. Berbagai macam jenis ikan dan gugusan terumbu karang terjaga dengan baik. Di sini, traveler pun bisa menyapa ikan badut atau bisa di sebut “nemo” yang bersembunyi di anemon. Waah, seru kan…jangan lupa langsung’klik’ untuk di upload di sosmed. Melalui XL Axiata 4.5G yang jaringan internetnya stabil, upload photo-photo anda di sosmed lancar.
Ingat, saat snorkeling ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Hal tersebut dilakukan supaya menghindari cedera atau kejadian yang tidak diinginkan. Jangan snorkeling sendiri, atau jauh dari teman, cek terlebih dahulu kondisi peralatan, gunakan masker dengan benar, biasakan bernafas dengan snorkel, tenang dan perhatikan keadaan sekitar.
Yah, persiapan untuk snorkling memang harus jeli. Sejeli bersama XL Axiata yang jaringannya telah terfiberisasi dengan jaringan internet stabilnya. #JaringanInternetStabil #Fiberisasi (IPG)