LatestTRIPTIPS

5 Tips Menata Barang Bawaan Saat Traveling

Trippers – Sebagai traveler tentu banyak hal yang harus dipersiapkan ketika kita merencanakan sebuah perjalanan. Selain anggaran, tiket perjalanan, itinerary, hingga barang bawaan, ada satu hal yang tentu pantang untuk dilewatkan, yaitu bagaimana cara mengatur barang bawaan kamu.

Dalam hal ini penempatan barang yang salah atau tidak tepat tentunya akan merepotkan dan bisa jadi membuat tatanan bawaan kian berantakan, sehingga barang-barang yang ingin dibawa selama traveling tentu harus disesuaikan dengan kapasitas dari koper maupun tas yang ingin dibawa.

Berikut ini tips buat Trippers dalam menyusun barang bawaan agar traveling yang telah direncanakan jauh-jauh hari bisa nyaman terlewati.

1. Kebutuhan vs Tujuan

Buatlah list barang-barang apa saja yang ingin kamu bawa untuk traveling. Pertama, cari tahu dahulu informasi tentang tujuan wisata yang ingin dikunjungi. Mengapa demikian, karena barang yang dibawa oleh kamu haruslah sesuai dengan kondisi tujuan. Hal ini menghindari dari salah perkiraan atau salah kostum.

Jika kamu telah mendapatkan bayangan seputar tempat tujuannya seperti apa, mulailah membuat list perlengkapan yang diperlukan. Bawalah pakaian yang secukupnya saja, karena selain untuk mengurangi beban, Kamu juga terhindar hal yang sia-sia. Bila tempat tujuan kamu kondisi cuacanya sedang dingin, bawalah maksimal dua jaket yang dapat diandalkan. Tidak semua jenis pakaian harus dibawa semuanya. Karena di tempat tujuan kamu juga dapat membelinya. Intinya sesuaikanlah jumlah pakaian dan jenis pakaian dengan kegiatan juga berapa lama waktu liburan kamu ya Trippers.

2. Menyusun Barang Bawaan

Setelah semua list barang bawaan sudah pasti, Kamu bisa langsung menyusun perlengkapan-perlengkapan tersebut di dalam koper. Susunlah barang bawaan kamu secerdik mungkin, agar  setiap ruang dalam koper dapat dimanfaatkan dengan tepat.

3. Cara Melipat

Ada dua cara merapikan pakaian, yaitu dengan merentangkan atau menggulungnya. Bila kamu ingin lebih praktis bisa dengan cara menggulung. Karena, menggulung pakaian terbukti dapat meringankan bawaan serta menghemat space dalam koper. Selain itu, merentangkan pakaian dalam posisi horizontal juga cara yang baik. Tipe merapikan pakaian di koper seperti
ini cukup memudahkan kamu dalam menatanya.

4. Menata Pakaian

Dalam menata pakaian kamu bisa mengkategorikan terlebih dahulu. Seperti perlengkapan besar dan berat, seperti jaket, handuk, juga sepatu bisa di letakkan pada bagian paling bawah koper. Manfaatkan beberapa celah yang ada di antara benda-benda di dalam koper. Celah-celah ini bisa dimanfaatkan untuk menyelipkan pakaian dalam, kaos kaki atau apa pun jenis barang bawaan kamu yang berukuran kecil atau bisa dilipat lebih kecil. Dengan begitu, ruang di tengah koper menjadi tidak terlalu penuh. Jika kamu membawa pakaian formal, maka letakkanlah pada bagian paling atas.

5. Penempatan

Untuk perlengkapan kecil seperti perlengkapan mandi, make up, atau obat gunakanlah kantong plastik, lebih baiknya lagi jika kantong plastik tersebut sudah dilengkapi dengan ziplock yang tentunya lebih aman. Dalam penempatannya, jangan dijadikan satu tempat dengan pakaian. Karena pada hakekatnya, peralatan mandi, obat maupun make up sering dibutuhkan dalam situasi mendadak. Sehingga tempatkanlah peralatan kecil tersebut pada bagian atas atau jika koper kamu memiliki ruang pada bagian luar bisa dimasukan ke ruang atau kantung tersebut. Sehingga kamu tidak perlu membuka koper secara keseluruhan untuk mengambilnya.

Tinggalkan Balasan