TRIPFOOD

5 Makanan Khas Semarang

Kota Semarang menjadi salah satu destinasi wisata kuliner yang menyajikan makanan khas Semarang yang enak dan terkenal. Banyak bangunan tua peninggalan Belanda masih berdiri kokoh dan memperlihatkan sisa kemegahannya pada masa itu di Kota bersejarah ini.

Selain itu Kota Semarang juga kaya akan keragaman budaya karena pernah menjadi kota pelabuhan penting untuk perdagangan. Berbagai suku dan budaya hidup rukun dalam satu lingkungan dan menciptakan keharmonisan budaya baru.

Dari semua makanan khas Semarang yang terkenal yang ada, berikut ini rekomendasi kuliner Semarang yang wajib Anda coba saat berkunjung.

Daftar Makanan Khas Semarang yang Enak dan Terkenal

 

Tahu Gimbal

Tahu Gimbal

Selain kue dan makanan ringan, Semarang juga memiliki makanan yang bisa membuat Anda kenyang seperti Tahu Gimbal. Nama Gimbal sendiri berasal dari tambahan adonan tepung dan udang yang terlihat bertumpuk dan ikut masuk dalam hidangan.

Makanan khas Semarang tahu gimbal juga menggunakan kol mentah, tauge, lontong dan telur sebagai pelengkap di samping tahu goreng dan gimbal. Dengan siraman saus kacang encer dan campuran bumbu petis udang, rasa nikmat dari Tahu Gimbal terasa sangat sempurna.

Tahu Gimbal Semarang yang cukup terkenal di Semarang adalah Warung Tahu Gimbal Pak Man yang ada di Jl. Plampitan Semarang. Selain itu biasanya makanan ini sering terlihat di sekitar tempat wisata Semarang. Bila Anda ingin menikmati tahu gimbal cukup siapkan uang Rp8.000,00 hingga Rp12.000,00 per porsinya.

 

Soto Semarang

Soto Semarang

Semarang juga memiliki versi soto sendiri yang berbeda dengan soto dari daerah lain yang terkenal dengan nama Soto Semarang. Masyarakat sekitar juga sering menyebut soto ini dengan sebutan Soto Angkring karena pada awalnya jadi salah satu menu andalan di angkringan.

Soto Semarang ini memiliki kuah yang lebih bening kecoklatan darpada soto kudus. Selain itu isian seperti bawang merah goreng, bihun, tauge, tomat, dan perkedel menjadi ciri khas dari Soto Semarang ini.

Ada banyak tempat terkenal untuk Anda menikmati Soto Semarang ini seperti Soto Pak No, Soto Pak Man dan Soto Bangkong. Rata-rata Soto Semarang ini berada di kisaran mulai dari harga Rp8.000,00 hingga Rp12.000,00 untuk porsi besarnya.

 

Babat Gongso

Babat Gongso

Babat Gongso merupakan salah satu hidangan legendaris dan terkenal sejak lama yang berasal dari Kota Semarang. Masakan ini memanfaatkan babat atau lambung sapi sebagai bahan utama dengan cara ditumis atau dalam bahasa Semarang disebut Gongso.

Cara membuat Babat Gongso ini dimulai dengan memotong kecil-kecil babat yang sudah direbus lalu ditumis bersama bumbu gongso. Tidak lupa untuk memberi kecap, kaldu jamur serta gula merah dan cabai hingga rasanya pas.

Salah satu tempat yang sudah sangat terkenal dengan kelezatan Babat Gongsonya adalah Babat Gongso Pak Karmin di Jl. Pemuda. Biasanya satu porsi Babat Gongso ini dijual dengan harga sekitar Rp20.000,00 hingga Rp35.000,00 tergantung ukuran porsi.

 

Nasi Ayam Semarang

Nasi Ayam Khas Semarang

Nasi Ayam mungkin sudah biasa terdengar dan Anda nikmati namun Nasi Ayam Semarang ini berbeda dari nasi ayam biasanya. Perbedaan utama dari Nasi Ayam Semarang ini terletak pada kuah opor kuning yang digunakan untuk menyiram nasi dan lauk pauknya.

Nasi ayam Semarang biasanya disajikan bersama suwiran ayam, sate usus, krecek, urap dan sayuran lainnya. Rasa gurih dari kuah santan dan campuran berbagai lauk pauk membuat Nasi Ayam Semarang ini bisa jadi pengganjal lapar Anda.

Hidangan ini bisa Anda temukan dengan mudah di sekitar Semarang namun yang paling terkenal adalah Nasi Ayam Bu Wido. Harganya pun sangat terjangkau hanya sekitar Rp10.00,00 sampai Rp15.000,00 untuk satu porsinya.

 

Gudangan

Gudangan

Gudangan menjadi salah satu wisata kuliner Semarang yang favorit oleh penduduk Semarang. Hidangan yang terdiri berbagai macam sayuran ini mirip dengan urap karena menggunakan parutan kelapa sebagai pendamping sayuran.

Perbedaannya dengan urap terletak dari sayuran yang digunakan serta cara pengolahan sambal gudangan atau parutan kelapa. Sayur yang digunakan biasanya bayam, kubis, wortel, kacang panjang dan sayur lain dengan parutan kelapa yang dimasak bersama bumbu khusus.

Gudangan ini biasanya hadir di acara hajatan atau syukuran namun sudah banyak rumah makan yang menjadikan Gudangan sebagai menu andalan. Satu porsi dari Gudangan ini biasanya berkisar antara Rp6.000,00 hingga Rp10.000,00 tergantung ukuran porsi yang dipesan.

——————————

Sumber : salsawisata.com

Tinggalkan Balasan