LatestTRIPFOOD

5 Kuliner Khas Betawi

Trippers – Indonesia memang sudah tidak bisa dipungkiri lagi dengan sukunya Trippers, letak geografis dari Indonesia membuat suku yang ada di Indonesia sangat beragam, tak hanya itu setiap suku dari Indonesia ini pasti memiliki kuliner yang khas nih Trippers, kalau traveling tanpa kuliner rasanya terlalu hambar ya sobat trippers. Kali ini Trippers.id akan merangkum sesuatu tentang suku Betawi, eits tapi bukan tentang orang-orang Betawi ya. Lebih tepatnya kuliner khas dari suku Betawi, penasaran? Mari kita ungkap Trippers.

1. Nasi Ulam

Foto: mediaindonesia.com

Kamu harus mencobanya nih jika datang ke Jakarta, nasi ini penampakannya mirip dengan nasi goreng Trippers, tetapi nasi yang satu ini bukan digoreng, melainkan di kukus. Bahan dasar dari Nasi Ulam ini sudah pasti nasi, lalu nasinya di kukus dengan rempah-rempah khas Indonesia yaitu serai, lengkuas, dan daun salam. Lalu setelah itu serundeng akan di campurkan dengan nasi yang telah dikukus. Uuuhh mantap deh sobat trippers, cocok banget nih buat sarapan.

2. Laksa Betawi

Foto: belanga.id

Makanan yang satu ini biasanya cocok untuk sarapan ataupun makan malam Trippers, yang satu ini tak kalah nikmatnya, yaitu Laksa Betawi. Laksa Betawi adalah hidangan seperti mie, biasanya laksa ini terdiri dari bihun atau mie gandum Trippers, dihidangkan dengan kuah kaldu serta sayuran seperti kemangi, tauge dan ditambah telur. Hmmm bacanya aja jadi laperkan Trippers.

3. Asinan Betawi

Foto: masrana.com

Asinan Betawi ini sangat mudah di temukan di Jakart,a Trippers, karena banyak sekali penjual gerobak asinan di sepanjang jalan Jakarta. Asinan betawi ini sendiri merupakan campuran dari berbagai macam sayuran yang diasinkan dan diawetkan. Seperti kecambah, tahu, sawi, selada dan kubis lalu dihidangkan dengan kuah bumbu kacang yang telah dicampur cuka dan cabai. Lalu di taburi kerupuk dan kacang. Untuk rasanya jangan ditanya Trippers, tentunya segar sekali walaupun namanya asinan tidak asin sama sekali dan cocok dimakan untuk siang hari.

4. Sayur Babanci

Foto: pinterest.com

Makanan yang satu ini sangat menggoyang lidah loh Trippers, eits jangan salah makanan kali ini juga biasanya hadir di acara-acara khusus, yaitu Sayur Babanci. Sayur ini terdiri dari daging sapi, sayuran, petai, dan kelapa muda, tidak lupa kuah yang pedas. Makanan ini menjadi favorit Trippers, tapi sangat disayangkan kini Sayur Babanci ini mulai sulit untuk di temui.

5. Sayur Besan

Haduh-haduh, kalau dengar kata besan keburu pengen punya doi nih, eits janagn salah paham dulu. Besan kali ini adalah Sayur Besan. Sayur Besan ini merupakan terbuat dari tebu telur, bagian pucuk atau bunga tebu telur diolah menjadi sayur ditamah dengan bahan pelengkap kentang, ebi, dan petai.

Tapi sangat disayangkan Trippers, Sayur Besan ini sekarang sudah jarang berada diwarung-warung, karena bahan utama yang sulit dicari. Sayur ini juga merupakan salah satu makanan legen khas Betawi sobat trippers, saat memakan sayur ini harus pakai nasi ya, Trippers. Biar lengkap dan rasanya pas. Hehehe

Makanan yang satu ini merupakan lambang kekeluargaan dan penghormatan untuk keluarga baru dalam hubungan pernikahan, maka dari itu biasanya Sayur Besan selalu hadir diacara pernikahan Trippers.

Tinggalkan Balasan