Fakta Menarik dari Dunia Travelling yang Jarang Orang Ketahui
Trippers.id – Dunia traveling memiliki banyak sisi yang menarik dan unik untuk diulas. Mulai dari adat warga lokal, penerbangan, sejarah, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Traveling memang bisa mengajarkan banyak hal yang gak pernah kita ketahui sebelumnya. Berikut beberapa fakta menarik dari dunia traveling yang bisa mengejutkanmu.
1. Pihak kereta api di Jepang akan memberikan sertifikat jika kereta terlambat lebih dari lima menit. Ini tanda komitmen untuk tepat waktu
2. Bandara Narita Tokyo di Jepang memiliki tarif taksi termahal yakni sekitar Rp3,8 juta hanya untuk sekali jalan menuju ke kota
3. Pada awal pembukaan, Menara Eiffel dibenci komunitas seni di Paris. Bahkan, bangunan itu dilabeli sebagi hal yang mengerikan dan konyol
4. Bukan Mesir, ternyata Sudan mempunyai lebih banyak piramida kuno. Bahkan sudah diklaim sebagai rumah untuk 250 piramida
5. Kereta api di India dipenuhi 23 juta penumpang setiap harinya. Jika direntangkan dalam satu jalur, dapat mengelilingi dunia sebanyak satu setengah kali